Monday, May 17, 2010

Batu ginjal

Siapa yang tidak pernah mendengar mengenai batu ginjal? Mungkin tidak ada. Batu ginjal adalah salah satu penyakit yang sangat populer dan dikenal dalam masyarakat. Bila orang mengeluh sakit hebat pada daerah pinggang, maka sebagian orang langsung menunjuk batu ginjal sebagai penyebabnya. Populernya penyakit ini memang sebanding dengan rasa nyeri hebat yang ditimbulkannya. Bahkan ada yang mengatakan rasa sakit yang ditimbulkan oleh batu ginjal lebih sakit dibandingkan saat melahirkan.
Rasa sakit yang ditimbulkan oleh batu ginjal seringkali cukup khas. Rasa sakit tersebut menjalar dari pinggang sampai ke bawah mengikuti perjalanan saluran kemih kita.
Batu ginjal juga merupakan salah satu sebab utama terjadinya gagal ginjal kronik (GGK) di Indonesia. Data ini memang cukup unik mengingat data di negara lain umumnya tidak menempatkan penyakit ini sebagai penyebab utama GGK.
Batu ginjal pun punya kecenderungan berhubungan dengan faktor keluarga. Bila orang tua atau saudara kita menderita batu ginjal, kecenderungan kita untuk juga menderita batu ginjal lebih besar.

Apa sih batu ginjal itu?
Seperti nama yang disandangnya, batu ginjal memang merupakan kristal yang terlihat seperti batu dan terbentuk di ginjal. Kristal-kristal tersebut akan berkumpul dan saling berlekatan untuk membentuk formasi ?batu?.

Apa gejala dari batu ginjal?
Kalau masih dini, orang sering tidak menyadari bahwa ia menderita penyakit batu ginjal. Tidak ada gejala apapun yang ia rasakan Tapi begitu terjadi serangan, orang bisa jatuh berguling-guling karenanya. Serangan yang hebat ditandai oleh nyeri yang tajam dan hebat, biasanya menjalar dari daerah pinggang sampai ke lipat paha. Hal tersebut umumnya terjadi saat batu tersebut menyumbat saluran kemih antara ginjal dan kandung kemih. Akibatnya aliran air seni pun terhambat.

Ringan atau hebatnya rasa sakit yang terjadi tidak terkait langsung dari besar batu ginjal yang ada. Faktor yang menentukan adalah derajat sumbatan yang terjadi. Saat sumbatan terjadi, saluran kemih kita (yang mirip selang) akan teregang kuat karena menahan air seni yang tidak bisa keluar. Hal itu tentu menimbulkan rasa sakit yang hebat.

No comments:

Post a Comment